SIMPAN BUMBU MASAK DENGAN BENAR UNTUK TETAP AWET
Bumbu untuk masak adalah hal yang sangat penting untuk menciptakan rasa dari sebuah masakan. Semahal apapun bahan utama masakan anda, jika bumbu tidak pas dan bahkan dihilangkan, maka makanan itu tidak akan enak sama sekali. Karena bumbu masak pasti selalu dipakai setiap kali memasak, maka tak jarang kita akan membeli jumlah bumbu lebih banyak untuk persediaan.
Sayangnya, kita terkadang tidak memperhatikan cara penyimpanan bumbu dengan baik sehingga persediaan bumbu tersebut membusuk sebelum digunakan.
Oleh karena itu, kita harus dapat menyimpan bumbu masak dengan benar agar awet lebih lama.
Maka dari itu, berikut adalah beberapa tips yang bisa anda lakukan untuk menyimpan bumbu masak, seperti:
1. Lebih baik jika anda membeli bumbu dalam keadaan utuh, seperti bawang – bawangan, cabai, dan rempah lainnya. membeli bumbu halus yang sudah jadi sebenarnya daya tahannya tidak terlalu lama. Berbeda dengan bumbu utuh yang bisa bertahan lebih dari satu bulan asal dengan menyimpan yang benar.
2. Jika anda ingin menghaluskan bumbu dengan alasan agar lebih mudah digunakan, maka sebaiknya haluskan bumbu kemudian tumis dengan sedikit minyak dan setelah itu taruh dalam wadah dan simpan di lemari es
3. Anda juga bisa menggunakan plastik kedap udara untuk menyimpan bumbu agar lebih awet.
4. Simpanlan bumbu dengan kategori yang sama. Misalnya bawang merah jangan disimpan bersama dengan daun bawang. Akan tetapi, simpan semua bumbu dengan kategori atau klasifikasi yang sama.
5. Simpan bumbu dengan suhu yang tepat. suhu ruangan terlalu panas bisa membuat bumbu cepat kering. Suhu ruangan yang terlalu lembab bisa membuat bumbu lebih cepat untuk busuk.
Tips saat akan memasak sebuah menu yang kaya akan bumbu. Misalnya, jika anda akan memasak sambal goreng kentang esok hari. maka hari ini, haluskan semua bumbu nya dan simpanlah di wadah plastik kedap udara. Dengan demikian, esok harinya anda tidak perlu menghaluskan bumbu untuk memasak dan hal ini tentu bisa membuat waktu memasak anda lebih cepat.
Leave a Comment