Isi Ulang Pulsa dan Paket Internet Bolt dengan Praktis Hanya di Tokopedia

Kebutuhan akan internet nampaknya semakin hari semakin menignkat, terutama ditunjang dan didukung dengan hadirnya beragam jenis alat telekomunikasi berteknologi canggih dan mutakhir. Selain dari itu, jaringan internet yang baru-baru ini hadir di tengah-tengah kita jauh lebih memuaskan para pengguna internet. Bagaimana tidak? Karena jaringan internet yang sebelumnya disebut 3G kini berkembang jauh lebih baik menjadi 4G.



 Dan tahukan anda, dengan adanya 4G ini kini kita dapat menjelajahi dunia maya atau internet kapan saja dan di mana saja jauh lebih cepat. Terutama saat anda memilih untuk menggunakan super 4G LTE dari Bolt, kecepatan koneksinya bahkan 10 kali lipat lebih besar dibanding dengan menggunakan jenis provider lainnya yang tersebar di tanah air. Bagi anda yang telah menggunakan Bolt cukup lama dan kini paket yang anda miliki telah berakhir. Anda tak perlu repot untuk kembali isi ulang paket Bolt tersebut, karena Tokopedia hadir membantu memenuhi kebutuhan anda akan pulsa dan paket internet.

Seperti yang telah kami singgung sebelumnya, bahwasannya Tokopedia tidak hanya menyediakan paket Bolt saja, di halaman website yang satu ini pula anda dapat mengisi atau membeli pulsa Bolt online dengan lebih praktis. Di Tokopedia, anda bisa mendapatkan pulsa dengan nominal mulai dari Rp 50.000 hingga Rp. 200.000. Adapun langkah pembeliannya cukuplah mudah, simak ulasan kami di bawah ini:
Point pertama yang harus anda lakukan dan perhatikan, ialah cek terlebih dahulu sisa pulsa Bolt milik anda. Adapun cara mengeceknya dapat melalui sebuah aplikasi khusus Bolt yakni MyBolt. Ketika aplikasi ini belum anda miliki, cobalah untuk instal aplikasinya melalui Google play atau App Store pada gadget anda. Sedangkan bagi anda yang menggunakan modem Bolt, cara ceknya cukup dengan memasukan nomor Bolt serta password.

Selanjutnya langkah yang kedua ialah masuk atau log in pada halaman Tokopedia dengan menggunakan akun milik anda. Setelah itu, masukan nomor Bolt dan pilih jumlah atau nominal pulsa yang anda butuhkan.
Terakhir ialah pembayaran, dengan memilih metode pembayaran yang mudah untuk anda lakukan. Baik itu dengan menggunakan KlikBCA atau semacamnya, Mandiri E-Cash, kartu kredit tertentu seperti Visa, kemudian debit online dan lainnya.
Demikianlah langkah pengisian pulsa online di Tokopedia, semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.