Cara Paduan Hijab Warna Merah Muda dengan Baju yang Dikenakan

Beragam model dan warna untuk hijab yang merah muda sekarang ini banyak pilihannya, salah satunya yaitu warna hijab merah muda. Warna ini memang menjadi salah satu warna favorit kaum muslimah yang ingin tampil cantik dengan balutan hijabnya. Akan tetapi kebanyakan dari kaum hawa kurang mengetahui bagaimana padanan yang pas untuk hijab merah muda yang dipakai.

Dari itu agar tampilan tetap cantik dengan hijab merah muda yang dikenakan maka dalam paduannya berikut ini ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk hijab merah muda anda.
  • Paduan dengan abu-abu. Memadukan antara hijab yang merah muda dengan abu-abu sangat pas untuk dikenakan sehari-hari. Paduan warna ini bisa membuat tampilan warna merah muda yang ceria menjadi terlihat lebih kalem dengan warna abu-abu yang dipilih, sehingga hijab anda tidak terlalu mencolok.
  • Paduan hijab dengan coklat. Paduan hijab merah muda dengan coklat juga bisa menjadi pilihan. Paduan ini sangat cocok untuk menimbulkan kesan anda yang berpenampilan dewasa. Pilihan warna ini bisa dijadikan pilihan saat kegiatan anda di luar ruangan.
  • Paduan dengan ungu. Memilih paduan hijab dengan warna ungu bisa menimbulkan kesan yang berbeda yaitu warna yang terlihat lebih feminim. Selain itu hasilnya juga bisa membuat tampilan menjadi lebih manis dan cantik.
  • Paduan hijab dengan warna hitam. Warna hitam merupakan warna yang netral sehingga bisa digunakan untuk warna apa saja. Dalam hal ini termasuk juga dengan warna hijab merah muda anda. Penampilan hijab merah muda dengan item yang hitam bisa membuat tampilan yang tegas namun tetap manis. Pilihan dengan hitam ini juga pas dikenakan saat para muslimah akan berolahraga.
  • Paduan hijab dengan warna turquoise. Paduan kedua warna merah muda dan turquoise ini bisa menimbulkan kesan anda yang lebih segar dan lebih berwarna. Tampilan warna hijab ini juga sangat cocok dikenakan saat berangkat bekerja atau pun ada acara di kantor.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.