8 Kamera Film Rekomendasi dari Sekolah Film Terbaik

Sekolah Film Terbaik

Sebagai sekolah film terbaik, International Design School (IDS) akan merekomendasikan kamera film untuk para peserta didik nya. Dengan begitu, mereka punya gambaran tentang merek dan jenis kamera apa saja yang cocok untuk dunia perfilman. 

Kamera itu sendiri memang merupakan peralatan paling penting yang digunakan dalam pembuatan sebuah film. Dengan kamera yang bagus dan sesuai, tiap-tiap adegan dalam film pun bisa digarap dengan sangat apik. Hasil film pun bisa sesuai dengan kesan dan pesan yang ingin disampaikan. 

Kamera Film Rekomendasi Sekolah Film Terbaik



Kamera adalah alat yang berfungsi menangkap visual disesuaikan dengan skenario film. Berikut ini 8 rekomendasi kamera yang cocok untuk aktivitas penggarapan film, antara lain:

1. ARRI

Sejak kemunculan nya pada tahun 20-an hingga 40-an, ARRI kembali populer setelah Perang Dunia II.  Bahkan sudah lebih dari 50 tahun ARRI terus berkembang untuk membuat kamera dengan standar film sinematik. ARRI sendiri memperkenalkan rana cermin refleks pertama di dunia pada tahun 1937.

2. RED

Kamera RED merupakan salah satu kamera film yang pertumbuhannya sangat cepat. Dimulai tahun 2007, RED terus berkembang menciptakan kamera yang mampu menangkap gambar berat VFX (Visual Effect). Di tahun 2009 saja, RED sudah memperkenalkan kamera sistem digital stills dan motion capture (DSMC).

3. Panavision

Saat pertama kali muncul, Panavision berfokus pada pembuatan lensa anamorphic hingga kini juga membuat kamera umum untuk pembuatan film. Selain itu, Panavision juga bekerja sama dengan RED untuk membuat versi digital dari kamera milenium milik mereka. 

4. Blackmagic URSA Mini Pro

Kamera ini cukup fleksibel untuk produksi film dengan sensor super 35 mm CMOS. Selain itu, juga dilengkapi dengan pemasangan lensa dengan peralihan cepat antara lensa EF, PL, B4 dan F-mount. Kamera ini dilengkapi dengan filter ND, mount lensa mudah diganti, bisa format RAW dan ProRes ke kartu CFast/SD dual media.

5. Canon EOS C200B

Kamera ini memiliki sensor super 35 mm CMOS dan dapat mengirim rekaman RAW 4K ke kartu CFast 2.0. Tak hanya itu, kamera ini juga bisa digunakan untuk merekam tampilan udara dengan menempelkan body nya ke drone. Kamera ini juga tergolong cukup ringan, ramping dan sangat mudah disesuaikan.

6. Sony PXW-FS5

Kamera ini bisa digunakan untuk mengambil shot umum pada film-film dokumenter maupun film indie. Kamera ini sudah dilengkapi dengan sensor super CMOS 35 mm 4K untuk menangkap video dengan kualitas yang bagus. Selain itu, juga dilengkapi dengan sistem pemasangan tambahan serbaguna yang bisa digunakan untuk Wi-Fi atau slot kartu ganda.

7. Panasonic HC-X1

Sebenarnya, kamera ini tidak menawarkan tangkapan layar yang cukup sinematik, namun bisa menangkan momen dengan cepat. Hal ini karena kamera ini bisa dengan mudah mencari fokus dan mampu menangkan gambar secara keseluruhan. Bisa dibilang kamera ini tidak memiliki sensor yang besar, namun juga tidak terlalu kecil.

8. Panasonic Lumix GH5s       
                
Kamera ini merupakan kamera mirrorless yang terbaik dengan stabilitas gambar yang bagus. Meski sebenarnya kamera ini bukan diperuntukkan untuk kamera film, namun kualitasnya sudah mumpuni untuk pembuatan video HDR berkualitas tinggi. Kamera ini mampu menghasilkan video 4K dengan tangkapan yang lebih luas.

Nah, itulah 8 jenis kamera yang direkomendasikan oleh sekolah film terbaik IDS (International Design School). Kamera tersebut sangat cocok digunakan untuk pembuatan film maupun video independen yang berkualitas tinggi. Semoga informasinya bermanfaat. 



Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.